R U M A H

menghadirkan informasi dan inspirasi memilih rumah yang tepat sesuai kebutuhan dan karakter

E K S T E R I O R

memberikan inspirasi estetik berkarakter bagi tampilan rumah anda

I N T E R I O R

kreasi tak terbatas bagi ruang dalam untuk mendukung aktivitas dan ekspresi yang beragam.

T A M A N dan L I N G K U N G A N

keramahan dan kesejukan taman untuk kenyamanan tempat tinggal.

F U R N I T U R

ragam kreasi furnitur yang memberikan dukungan interior yang pas dan apik.

Monday, October 8, 2012

Merawat Furnitur Kayu

Ragam Merawat Furnitur Kayu

Gimana sih cara merawat furnitur kayu ? Yang jelas, memahami furnitur tidak hanya dari segi desain tapi juga proses perawatan. Kayu alami (bukan sintetis) mempunyai fungsi dan karakter tersendiri. Untuk meja kayu, salah satunya. Meja kayu sudah menjadi bagian keseharian. Digunakan, terutama pada bagian atasnya (toptable ). Benda yang ditaruh, rentan meninggalkan bekas. Baik itu goresan kecil, cairan, maupun noda besar. Perawatan berkala, perlu dilakukan. Biasanya dilakukan dengan mengelap.
Campuran air atau zat kimia digunakan bila nodanya dianggap sudah mengeras. Cara ini bisa dilakukan. Namun, bila terlalu sering, bisa merusak permukaan kayu. Anda bisa merawatnya dengan cara yang lebih tepat. Karena beda kayu, beda pula sifatnya. Alatnya sederhana.

Alat dan Bahan.
  1. Pembersih noda rendah kimia.
  2. Lap Majun (bukan polyester ).
  3. Sikat Pakaian.
Langkah Pengerjaan.
  1. Untuk jenis kayu kelapa, Anda bisa menggunakan cairan pembersih kayu (setara P ledge ) untuk mengembalikan kadar minyak. Gunakan lap majun. Lap seminggu sekali.
  2. Untuk meja dari kayu lapis atau kayu lunak, gunakan minyak sayur. Celupkan ke dalam lap majun. Oleskan ke atas permukaan meja secara berkala. Seiring dengan waktu, Anda akan mendapatkan meja bersih yang mengilap.
  3. Jangan gunakan lap polyester atau sikat untuk membersihkan noda.
  4. Untuk furnitur yang menggunakan pelapis melamik/natural sebaiknya dibersihkan menggunakan sikat pakaian dan tidak menggunakan air.
  5. Untuk furnitur yang menggunakan material particle board, Anda cukup membersihkan dengan lap kain halus. Jangan memakai air, karena akan membuat pelapis particle board mengelupas.
courtesy :ideaonline . co . id

Karpet Percantik Ruangan

Memasang karpet adalah salah satu cara paling mudah dalam mendekorasi ruangan. Tekstur, warna dan motif yang beraneka ragam, karpet merupakan elemen penting untuk penataan rumah. Ingin rumah Anda terlihat unik dan jauh dari gaya standar? berikut tips nya ya ... 

img

1. Memilih Bahan Alami
Gunakan karpet dari bahan alami seperti serat rami, sisal (sejenis tanaman dengan tulang daun besar, biasa digunakan untuk membuat tali) atau serat manila. Karpet jenis ini netral tapi memiliki tekstur dan menghasilkan anyaman yang memberi aksen kuat tanpa membuat dekorasi ruangan terlalu berlebihan. Khususnya jika ruangan Anda sudah cukup penuh dengan dekorasi yang ramai. Karpet berbahan alami bisa ditempatkan di ruangan bertema atau berdesain apapun.

2. Menggunakan Sebagai Pembatas
Jika tidak terdapat banyak sekat dalam rumah, maka karpet bisa Anda gunakan sebagai pembatas antara ruangan satu dengan yang lain. Misalnya saja, Anda memiliki ruang tamu berukuran luas yang menyatu dengan ruang makan. Maka gunakan dua karpet dengan motif dan warna berbeda untuk membedakan antara dua ruangan tersebut. Menggunakan karpet sebagai pembatas tak hanya menghemat ruang kosong tapi juga menyuguhkan visualisasi ruangan yang lebih menarik. Pilihlah karpet dari golongan warna yang sama namun tone-nya berbeda (misalnya: biru terang dan biru tua). Bisa juga menggunakan dua karpet dengan motif sama namun warna berbeda.

3. Memperhatikan Ukuran
Salah satu kesalahan paling umum dalam penempatan karpet adalah, terlalu kecil atau terlalu besar untuk ruangan. Jika Anda ingin menempatkan karpet di ruang tamu, misalnya, ada dua pilihan; pilih karpet besar yang muat untuk semua furnitur (kursi dan meja) atau yang ukurannya lebih kecil untuk meng-highlight hanya satu furnitur. Misalnya karpet kecil di atas meja pajangan atau coffee table.

4. Teknik Tumpuk
Ingin menjadikan desain interior rumah lebih personal dan berbeda? Tata karpet dengan cara ditumpuk. Siapkan dua karpet, satu berwarna netral dan satu lagi warna sesuai tema ruangan Anda. Akan lebih baik jika masing-masing karpet memiliki tekstur yang berbeda, misalnya karpet dengan anyaman kepang di atas karpet dari kulit. Bisa juga mengombinasikan karpet warna netral dengan warna terang untuk ruangan yang lebih fancy, atau warna netral dengan warna netral jika ingin suasana yang lebih elegan.

courtesy : wolipop . detik . com

Taman Portable

Ada konsep baru nih ..namanya taman bongkar pasang atau taman portable. Selain untuk ganti suasana, menikmati keindahan taman bisa membantu menenangkan pikiran dan meredam kepenatan. Sempatkan waktu senggang Anda untuk menata tampilan taman, terutama taman portable. Kelebihan jenis taman ini adalah tanamannya mudah diganti sehingga memberikan nuansa yang berbeda dan tidak membosankan.

Berikut adalah beberapa hal yang patut Anda perhatikan dalam Membuat Portable Garden atau Taman Bongkar Pasang.

Konsep Taman Portable

Konsep taman portable sebenarnya sederhana saja, karena hanyalah sebuah taman yang terdiri dari tanaman-tanaman dalam pot yang bisa diatur sedemikian rupa dan yang pasti semua tanaman tidak ada yang permanen tertanam dalam tanah pekarangan. Jadinya tanaman bisa dipindahkan kapan kita mau.

Kesediaan lahan yang sempit membuat taman bongkar pasang bisa menjadi solusi yang tepat agar halaman tampak indah. Tak perlu perancang taman untuk mendandaninya, kita bisa berkreasi sendiri karena hal ini sangat menyenangkan. Tinggal kita ingin memilih taman dengan tema monokromatik/sewarna atau polikromatik/warna warni.


 





















Jika memang menginginkan taman bongkar pasang pastinya tanaman yang banyak digunakan adalah tanaman hias di tanam dalam pot. Namun amati terlebih dahulu apakah ada beberapa tanaman permanen dan dekorasi taman yang tidak bisa dipindahkan didaerah yang ingin dibuat taman bongkar pasang. Sebetulnya kita sering melihat taman bongkar pasang saat acara resepsi pernikahan, didepan pelaminan. Taman bongkar pasang ditampilkan. Ini bisa menjadi inspirasi untuk menemukan tema bagi taman bongkar pasang dirumah.

Memilih Tanaman Yang Tepat

Banyak tanaman hias daun dan tanaman hias bunga dalam pot yang dapat digunakan seperti adenium dengan bunga yang bermacam-macam warna, gelombang cinta, anturium, tanaman dari golongan aglaonema, puring-puringan, pakis-pakisan dapat juga diselingi dengan beberapa golongan anggrek seperti Cattleya, dendrobium, vanda dan anggrek bulan. Dengan warna warni tanaman membuat tema polikromatik tampil lebih mengesankan, karena permainan warna warni tanaman hias tersebut.

Mengatur Taman Portable

Sekarang tinggal memikirkan bentuk atau model taman yang akan dibuat, bundar, persegi, besar atau kecil area yang akan digunakan. Ketika sudah menentukannya maka langkah berikutnya yaitu melakukan penataan.
Jangan lupa pilih tanaman yang beraneka-ragam, mulai dari yang besar, sedang dan tanaman kecil. Setelah itu, susun tanaman menurut urutan besarnya. Tanaman yang besar berada di belakang,sedangkan tanaman yang kecil di bagian depan sehingga tidak tertutup oleh tanaman di depannya.

Aksesoris Taman Portable

Tambahan aksesoris taman dapat menjadikan taman tampil lebih menawan. Tanaman hias memang membuat taman terlihat indah. Tapi bila hanya berhias bunga dan tanaman hias saja, taman terlihat kurang hidup.
Agar taman terlihat artistik, tambahkan berbagai ornamen. Seperti gentong dan patung, susunan batu hias atau aksen bebatuan aneka bentuk dan warna boleh juga digunakan di sekitar tanaman. Ragam bentuk pot yang digunakan dapat memberi kesan kontras dengan aksesoris lain. Tambahan bangku taman, serta lampu taman yang dapat membuat suasana taman terlihat lebih romantis di malam hari.
Pilihan aksesoris taman yang tepat akan membuat taman lebih indah. Tapi aksesoris yang dipakai harus disesuaikan dengan tema dan luasan taman. Kita harus cermat menata aksesoris-aksesoris taman tersebut agar tak terlihat ganjil.
Pemakaian aksesoris taman yang terlalu berlebihan justru akan membuat taman tak terlihat indah. Ubahlah letak tanaman pot dan aksesorinya secara periodik. Misalnya sebulan sekali, agar taman bongkar pasang kita selalu tampil baru.

courtesy : dirumahsaja . com

Dekorasi Rumah Murah


Lagi bosan ih dengan penataan rumah yang ada saat ini ? Hadirkan sesuatu yang baru dan lebih memberikan kesegaran pada ruang anda. Dengan memanfaatkan perabotan yang sudah ada, itu sudah cukup. Gak harus beli furnitur baru. Inilah tips yang patut anda ketahui:

img
 

1. Furnitur Gaya Modern
Furnitur bergaya modern punya desain yang simple dan sleek, tapi kadang bisa terlihat membosankan dan kurang 'mengundang'. Beri aksen agar terlihat lebih menarik dengan menambahkan tekstur. Misalnya menempatkan karpet atau permadani bulu di lantai, bantal hias warna-warni di sofa atau hiasan meja bergambar floral dan dedaunan.

2. Tambahkan Detil Unik
Buat ruangan jadi lebih unik dengan penggunaan detil yang tidak biasa. Anda bisa menumpuk buku-buku seperti menara dan menempatkannya di pojok

3. Penataan Rak
Permainan warna adalah kunci utama saat menata rak lemari. Pilih dua atau tiga warna berbeda tapi masih dalam harmoni yang sama dan kombinasikan. Misalnya, kuning-hijau muda-hijau tua, merah-oranye-pink atau biru muda-biru tua-putih. Anda bisa menempatkan cangkir-cangkir kecil, vas bunga, piring kecil, kotak alfabet atau teko air berbentuk unik. Tata berdasarkan ukuran perabotan, mulai dari kecil ke besar atau sebaliknya.

4. Hiasan Dinding
Bosan dengan dinding warna putih atau netral? Coba semarakkan ruangan Anda dengan warna yang lebruangan, kursi vintage atau menyusun berbagai bentuk dan ukuran bingkai di dinding.ih cerah. Cukup pilih satu dari empat bagian dinding, cat dengan warna pink muda, ungu, oranye atau warna pastel lainnya. Tambahkan elemen-elemen bernuansa tiga dimensi di atas dinding tersebut. Misalnya piring-piring hias berbagai ukuran, motif dan warna atau sejumlah cermin berbingkai dengan ragam bentuk.

5. Foto
Koleksi foto bisa menambah sentuhan personal pada ruangan Anda, jika dipajang dengan cara yang tepat. Anda bisa menempatkan foto di dinding sepanjang anak tangga, membuat rak-rak dinding untuk menaruh foto dengan bingkai berwarna senada atau menggantung foto hitam-putih di atas dinding berwarna cerah.

6. Focal Point
Setiap ruangan memerlukan focal point, yaitu komponen yang paling menarik perhatian dan membuat mata orang langsung tertuju pada benda tersebut begitu memasuki ruangan. Focal point bisa berupa furnitur berdesain unik dan besar, poster bergambar pop-art berukuran besar atau dinding cermin di tengah ruangan.
 

courtesy : wolipop . detik . com

Gambar Dinding

Ternyata ada hal-hal yang harus diperhatikan dalam memasang berbagai macam gambar dinding. Gambar tersebut, baik foto maupun lukisan, tentu dimaksudkan untuk mempercantik ruangan.Berikut adalah peraturan yang harus dilakukan untuk memperoleh hasil yang maksimal dalam memasang gambar di dinding.

1. Butuh alat untuk memasang gambar tersebut. Ingat sesuaikan berat gambar dengan pengait gambar serta perhatikan medan, yaitu apakah dindingnya keras atau lunak. Dibutuhkan pula alat lain seperti bor, palu dan tentu saja skrup.

2. Pastikan paku atau pengait gambar telah terpasang kuat. Coba menariknya dengan tangan sekuat mungkin.


detail berita

3. Kebanyakan orang menggantung gambar terlalu tinggi. Padahal untuk melihat sebuah gambar yang dipasang di dinding, tidak perlu sampai mengangkat dagu terlalu tinggi. Aturan umum yang harus dipahami adalah usahakan gambar berada sekira 1,5 m dari lantai.

4. Cukup berhenti pada jarak tertentu untuk memastikan apakah gambar yang terpasang sudah lurus atau tidak.

5. Untuk menggantung sebuah gambar di kamar tidur, gunakan warna-warna pastel. Sementara itu, untuk ruang makan gunakan warna lebih gelap dengan gambar yang serius.

6. Sebuah lukisan dengan cat minyak harus diletakkan di titik yang memiliki fokus yang kuat dalam ruangan. Contohnya adalah di atas perapian.

7. Sebuah lukisan besar yang tergantung di tangga akan memberikan dampak maksimal.

8. Jangan menggantung gambar di tempat-tempat yang terlihat terjepit atau menempatkan gambar kecil di ruang yang luas. 

courtesy : property . okezone . com

Ruang Mungil Nyaman


Membuat ruang mungil jadi tertata rapi dan nyaman dapat dilakukan dengan mengoptimalkan penataan dan mengeluarkan barang yang tidak terkait dengan aktivitas di ruangan. hal ini merupakan salah satu tantangan tersendiri dalam menatanya.
Tidak hanya dari segi interior, kita sebagai pemilik hunian pun harus konsisten dengan keputusan kita untuk membuang barang-barang tidak berguna dalam ruangan. Keputusan tegas itu perlu, apalagi kalau bukan demi mengurangi jumlah barang yang tidak diperlukan agar rumah tetap apik dan tertata.

Dapur nyaman menyenangkan untuk memasak. Selain segi fungsionalnya, dapur pun harus memiliki kabinet penyimpanan yang teratur.Keteraturan itu tentu tercipta, jika kita mensortir barang-barang yang memang berfungsi dan dibutuhkan. Barang-barang yang dapat dijadikan pertimbangan untuk dibuang itu misalnya, barang-barang telah retak dan sumbing. Meskipun masih memiliki fungsi, dari segi kesehatan berbahaya bagi penggunanya.

Barang retak cenderung dapat melukai pengguna. Botol hanya berisi sisa ampas di bagian bawahnya atau kantong plastik belanja juga begitu. Anda jangan sayang membuangnya atau menggunakannya, bukan menumpuknya di ruangan.
Memang, kita kerap memiliki kebiasaan menyimpan plastik bekas belanja. Padahal, penggunaannya pun tidak terlalu sering. Nah, bagaimana solusinya? 
Rasanya, kita menyimpan setengah saja dari jumlah plastik yang ada di rumah. Perlengkapan dapur yang tidak pernah digunakan, kupon-kupon belanja, menu delivery, pena dan berkas-berkas yang sudah tidak dibutuhkan lagi, silahkan Anda singkirkan mulai sekarang. 
courtesy : properti . kompas . com

Penyegaran Jendela Rumah

Untuk menghias jendela rumah Anda, banyak hal yang bisa dilakukan. ada beberapa alternatif yang bisa anda lakukan. Mungkin, kini saatnya Anda menyudahi kebosanan pada jendela di ruang-ruang hunian Anda. Biarkan ruangan mendapatkan penyegaran baru dengan warna-warna dan motif tirai kain terbaru yang tengah menjadi tren hingga timbul efek "keren" bagi yang melihatnya.


Bagi Anda yang mencari gaya elegan lembut, pemakaian baloon shades adalah solusi tepat. Untuk efek lain, Anda dapat menggunakan tirai bambu.
Jendela-jendela besar umumnya memerlukan biaya yang besar pula. Untuk mengakali hal ini, Anda dapat memanfaatkan bahan yang sama untuk seprai tempat tidur Anda. Manfaatkan juga beberapa hiasan seperti pita, untaian manik-manik, atau bahan yang lebih ringan.

courtesy: properti.kompas.com

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...